
Frogger 2 Petualangan Kodok Paling Seru

Dalam Game Frogger 2, si kodok
dewasa harus bisa mencari semua anak-anak kodok yang tersebar di berbagai
tempat tersembunyi. Tuntun frogger sepanjang jalan agar bisa menemukan si
kodok-kodok kecil. Hindari musuh-musuh seperti binatang-binatang lain yang
berlalu-lalang sepanjang jalan. Frogger juga tidak boleh salah langkah atau dia
akan tercebur ke sungai, jatuh ke jurang, ataupun dilalap api mengerikan.
Selain
mencari anak-anak kodok, Frogger juga harus mengumpulkan sebanyak mungkin
koin-koin emas yang tersebar di sepanjang jalan. Dengan lidah merahnya yang panjang,
dia juga bisa melahap kupu-kupu yang kebetulan lewat di dekatnya. Musuh-musuh
yang dihadapi dalam setiap level tidak melulu binatang, ada juga pemotong
rumput, hantu-hantu, dan benda atau makhluk lain yang bisa kalian cek sendiri. Dalam
setiap kenaikan level, kalian bisa mendapat sebuah mini game seru yang bisa
dimainkan sendiri atau 2 orang sekaligus.
Ayo, mainkan petualangan Frogger 2 segera. Tuntaskan misi-misi penyelamatan para kodok. Download segera gamenya di sini secara gratis, tidak dipungut biaya apapun kecuali biaya internet kalian, hehe. Jika kalian tidak mencoba bermain game ini, nanti nyesel lhoo…

Frogger 2 Petualangan Kodok Paling Seru